Pj. Bupati Minahasa, Dr. Noudy R.P Tendean, S.IP, M.Si, Lakukan Kunjungan Kerja ke Badan Kepegawaian Negara RI

oleh

Fokus24news.com, Jakarta – Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Noudy R.P Tendean, S.IP, M.Si, melakukan kunjungan kerja ke Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia (BKN RI). Selasa (01/10/2024). Kunjungan ini diterima langsung oleh Plt. Direktur Wasdal 2 BKN RI, Dr. Joshua Jaya Edi, SE, S.Sos, M.Si, bersama English Nainggolan, SH, MH, mantan Kepala Kantor Regional XI Manado yang kini menjabat sebagai Auditor Manajemen ASN Ahli Utama.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut, Dr. Muchlis Irfan, SIP, M.Si, mantan Asisten Komisioner KASN yang juga merupakan sahabat karib dari Pj. Bupati, serta Agung Suprianto, SH, Auditor Manajemen ASN Ahli Muda.

Dalam kunjungan ini, Penjabat Bupati Minahasa didampingi oleh Kabag Prokopim dan Staf Khusus Bupati. Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Minahasa dan BKN RI dalam bidang kepegawaian dan manajemen ASN.

Kunjungan kerja Pj. Bupati Minahasa, ke Badan Kepegawaian Negara RI adalah untuk memperkuat kerjasama dalam bidang kepegawaian dan manajemen ASN.

Pertemuan ini diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan sinergi antara Pemerintah Kabupaten Minahasa dan BKN RI, terutama dalam hal pengelolaan sumber daya manusia dan peningkatan kualitas pelayanan publik.